Assalamualaikum... Selamat sore :) postingan saya kali ini membahas tentang Ethernet, ada yang sudah tau apa itu Ethernet? jika belum mari simak postingan berikut
Ethernet adalah jaringan lokal untuk transmisi data antar komputer yang terkoneksi. Sebuah standar LAN meliputi kabel dan skema protokol komunikasi yang dikembangkan oleh Xerox Corporation. Saat ini Ethernet menjadi protokol yang banyak digunakan dan diadaptasi oleh banyak perusahaan.
Fungsi Ethernet :
berfungsi sebagai media penghubung antara komputer dengan jaringan. Ada beberapa jenis port yang digunakan. jika didesain untuk kabel jenis coaxial maka konektor yang digunakan adalah konektor BNC (Barrel Net Connector atau Bayonet Net Connector) , jika didesain untuk Twisted pait maka konektor yang digunakan adalah RJ-45
Cara Kerja Ethernet :
Ethernet memiliki mekanisme kerja yang sangat sederhana. Beberapa teknik pengiriman sebagai berikut
1. Ethernet bertugas mengirimkan paket data ke dalam alamat yang dituju
2. Sebelum mengirim data, ethernet melihat kondisi terlebih dulu. apakah ada komputer lain yang sedang mengirim data menuju komputer anda atau melakukan pengecekan, apakah jaringan sedang sibuk atau tidak.
3. Apabila jaringan sedang sibuk, maka pengiriman data akan ditangguhkan / ditunda.
4. Setelah jaringan dalam keadaan sepi atau tidak ada satu pun workstation yang melakukan pengiriman data, maka secara bergantian ethernet tersebut mengirimkan datanya pada alamat yang dituju.
5. Apabila ada dua workstation yang sedang mengirimkan paket data secara bersamaan, kemungkinan akan terjadi tabrakan data.
6. Begitu seterusnya, sampai paket data yang akan dikirimkan habis.
7. Dalam semua proses pengiriman, proses saling tunggu dilakukan sangat rapi dan dalam ukuran waktu yang sangat pendek, sehingga anda tidak dapat merasakan pergantian keluar masuknya data.
0 komentar:
Posting Komentar